Dandim 0621/Kab. Bogor Resmikan Pembangunan Koramil Taman Sari 

Dandim 0621/Kab. Bogor Resmikan Pembangunan Koramil Taman Sari 

Smallest Font
Largest Font

BOGOR || PILARPARLEMEN.ID

Dandim 0621/Kabupaten Bogor meresmikan pembangunan Koramil Taman Sari Desa Sinar Galih, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor, Sabtu (30/12).

Hadir dalam giat tersebut Danramil ciomas, Camat Taman Sari, Kapolsek Taman Sari, Kades Sinar Galih, Perwakilan dari PT AUP, para tokoh agama, pemuda dan masyarakat taman sari. 

Pembangunan pos Koramil Taman Sari merupakan pemekaran wilayah dari Koramil ciomas dimana selama ini Koramil Ciomas imembawahi 3 wilayah kecamatan yaitu Ciomas, Taman Sari, dan Dramaga perlunya pemekaran wilayah Koramil agar situasi wilayah dapat tercover dengan baik. 

“Dalam peresmian ini Koramil yang nantinya akan menjadi Koramil taman sari dibangun seluas 170 m2 yang terletak di Desa Sinar Galih kecamatan Taman sari. Selain acara peresmian kegiatan dilanjutkan dengan acara penanaman pohon di sekitar Koramil taman sari,” Kata Dandim 0621/Kabupaten Bogor

Menurut Dandim 0621/Kab. Bogor pembangunan Koramil merupakan pemekaran wilayah Koramil ciomas dimana Koramil ciomas membawahi 3 kecamatan yang cukup luas sehingga perlunya pemekaran Koramil sehingga kinerja Koramil dapat dirasakan oleh masyarakat. 

“Masih ada 6 unit pos ramil (Tanjung Sari, Megamendung, Cijeruk, Pamijagan, Lewisadeng dan Ranca Bungur) yang belum dibangun jadi perlu perhatian khusus untuk membangunnya karena luasnya wilayah Kabupaten Bogor sehingga perlu dibangun pos-pos baru Koramil untuk memantau wilayah yang terpencil,” tutupnya.

Pendim 0621 / Kab/Bogor || Red

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Redaksi Author

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow